E8lLixHRDGb1xRnfaGQAOqap3MrzuUX2KzUNPsqv
Bookmark

Bangun Sinergi dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Walikota Sowa'a Laoli Tandatangani Nota Kesepakatan Sinergi(NKS)

GUNUNGSITOLI // KoreksiNews
- Wali Kota Gunungsitoli Sowa'a Laoli, S.E.,M.Si. melaksanakan Penandatanganan Nota Kesepakatan dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) di Gedung Deputi Bidang Riset dan Inovasi Daerah-Jakarta, Selasa (20/5/2025)

Melalui sambutannya Wali Kota menyampaikan ucapan terima kasih kepada BRIN atas kesempatan yang diberikan untuk bekerja sama dan berkolaborasi dalam pelaksanaan Penelitian, Pengembangan, Kajian dan Penerapan serta Intervensi dan Inovasi yang Terintegrasi di Kota Gunungsitoli yang diawali dengan Penandatanganan Nota Kesepakatan Sinergi (NKS). 

Jelasnya, Tujuan kerja sama ini adalah upaya memperkuat ekosistim riset dan inovasi di daerah serta menyelaraskan kebijakan riset dengan isu-isu strategis nasional dan daerah.

"Marilah kita jadikan NKS ini sebagai komitmen bersama untuk bekerja lebih efektif dan efisien dalam mencapai tujuan pembangunan daerah," kata Wali Kota Sowa'a Laoli diakhir sambutannya.

Penandatanganan Nota Kesepakatan turut dihadiri oleh Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Gunungsitoli, Kepala Bapperida Kota Gunungsitoli, Plt.Kadis Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Gunungsitoli dan hadirin lainnya.(GANDA).
Dengarkan
Pilih Suara
1x
* Mengubah pengaturan akan membuat artikel dibacakan ulang dari awal.
Posting Komentar
BAGAIMANA MENURUT ANDA