E8lLixHRDGb1xRnfaGQAOqap3MrzuUX2KzUNPsqv
Bookmark

DPD GARPU Kota Gunungsitoli Berbagi Kebaikan Dengan Anak-Anak Panti Asuhan Caritas Dorkas Fodo

GUNUNGSITOLI//KoreksiNews - DPD Gerakan Restorasi Pedagang dan UMKM (GARPU) Kota Gunungsitoli kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat.

Kali ini, mereka menyambangi Panti Asuhan Caritas Dorkas di Desa Fodo, Kecamatan Gunungsitoli Selatan untuk berbagi kebahagiaan dengan anak-anak di sana. Jumat(19/4) pagi.

Ketua DPD GARPU Kota Gunungsitoli, Yusman Dawolo, yang akrab disapa Bang YD, mengungkapkan rasa senangnya dapat mengunjungi panti asuhan dan memberikan bantuan kepada anak-anak.

" Saya ada oleh-oleh buat adik-adik disini dan tentu saja jangan di lihat dari besarnya, tetapi di lihat dari ketulusan hati kami dalam memberikan, mudah-mudahan bermanfaat buat adik-adik disini dan menjadi pahala buat kami yang memberikan" katanya.

Bang YD juga mengapresiasi para suster dan pengurus panti asuhan yang telah dengan penuh dedikasi merawat dan mengurus anak-anak.

"Saya melihat sendiri banyak adik-adik disini dirawat dan di urus oleh para suster beserta pengurus, ini pekerjaan yang sangat mulia sekali" ungkapnya.

Lebih lanjut, Bang YD mengajak masyarakat kota Gunungsitoli yang memiliki rejeki agar bisa bersama-sama mendukung, membantu, memberikan donasi kepada panti asuhan di Kota Gunungsitoli.

" Kedepan, Bang YD akan terus memberikan perhatian kepada anak-anak ini, karena sesungguhnya ini adalah tugas kita bersama-sama, saya juga mengajak semua pihak yang memiliki rejeki lebih untuk memberikan bantuan atas donasi kepada Panti Asuhan agar anak-anak di urus dengan baik, pegawai bisa di sejahterakan dan yayasan ini bisa lebih berkembang " ujarnya. (GANDA).

Posting Komentar

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda Mengenai Berita Ini!!